Hari ini kita bercerita tentang lebah. Lho apa hubungannya lebah dengan karyawan?
Menurut yang pernah saya baca, lebah madu selalu hidup berkoloni, rata-rata setiap koloni berkisar 60-70 ribu lebah dalam satu sarang. Walaupun populasi yang demikian padat, lebah mampu melakukan pekerjaannya secara terencana dan teratur rapi.
Didalam sarang lebah, terdapat: ratu lebah (Queen Bee), lebah jantan (Drones) dan lebah kekerja. Lebah pekerja sendiri ada bermacam-macam: lebah perawat (Nurse Bees), lebah pencari (Scout Bees), lebah pengumpul (Collector Bees).
Masing-masing jenis lebah ini mempunyai peran yang berbeda. Seperti lebaah ratu yang bertugas untuk menjaga kesinambungan generasi lebah dengan bertelur. Lebah jantan yang tugasnya hanya membuahi lebah ratu dan lebah-lebah pekerja sesuai denga tugasnya masing-masing. Ternyata dalam dunia perlebahan juga ada pembagian peran yang berbeda. Seperti kita hidup di dunia, mengambil peran yang berbeda. Ada yang menjadi pengusaha, ada yang menjadi profesional, ada yang mengurus negara dan ada yang menjadi karyawan.
Seperti kita ya? he..
Mau tahu kenapa selama hampir 18 tahun ini saya masih senang dan merasa beruntung menjadi karyawan? Dengan menjadi karyawan :
Jadi ada yang merasa tidak beruntung menjadi karyawan?
@JumadiSubur
Menurut yang pernah saya baca, lebah madu selalu hidup berkoloni, rata-rata setiap koloni berkisar 60-70 ribu lebah dalam satu sarang. Walaupun populasi yang demikian padat, lebah mampu melakukan pekerjaannya secara terencana dan teratur rapi.
Didalam sarang lebah, terdapat: ratu lebah (Queen Bee), lebah jantan (Drones) dan lebah kekerja. Lebah pekerja sendiri ada bermacam-macam: lebah perawat (Nurse Bees), lebah pencari (Scout Bees), lebah pengumpul (Collector Bees).
Masing-masing jenis lebah ini mempunyai peran yang berbeda. Seperti lebaah ratu yang bertugas untuk menjaga kesinambungan generasi lebah dengan bertelur. Lebah jantan yang tugasnya hanya membuahi lebah ratu dan lebah-lebah pekerja sesuai denga tugasnya masing-masing. Ternyata dalam dunia perlebahan juga ada pembagian peran yang berbeda. Seperti kita hidup di dunia, mengambil peran yang berbeda. Ada yang menjadi pengusaha, ada yang menjadi profesional, ada yang mengurus negara dan ada yang menjadi karyawan.
Seperti kita ya? he..
Mau tahu kenapa selama hampir 18 tahun ini saya masih senang dan merasa beruntung menjadi karyawan? Dengan menjadi karyawan :
- Saya bisa gajian tiap bulan dengan pasti dan akan meningkat seiring dengan waktu....Ada kenaikan upah, ada kenaikan jabatan, dapat insentif atau jika beruntung karena bos baik dan perusahaan profitnya naik, bisa dapat bonus. Teman-teman saya ada yang kredit rumah, ganti mobil dan memakai kartu kredit dan banyak lagi dengan adanya 'keamanan' gaji bulanan ini. Kalau saya memanfaatkan peluang pinjaman untuk modal usaha...weks...*benerin kerah baju ah..:)
- Saya seperti sekolah sepanjang waktu. Di awal kerja banyak belajar bagaimana mengerjakan pekerjaan dengan baik. Lalu diikutkan banyak pelatihan, diberikan pekerjaan baru, bertambah pengalaman, banyak ilmu pengetahuan dan ketrampilan. Sudah memahami dan ahli di suatu bidang lalu diberikan pekerjaan baru lagi, diberi pelatihan lagi, begitu seterusnya. Saya seperti belajar terus sepanjang waktu.
- Saya juga bisa memberi nafkah dari hasil bekerja disini. Insya Allah nafkah ini halal dan baik bagi keluarga. Aamiin.
- Saya juga mendapat pengalaman yang sangat berarti ketika memimpin suatu unit kerja, menjadi bagian dari manajemen perusahaan. Hal ini memberikan pengetahuan tentang bagaimana sebuah bisnis dikelola. Bagaimana manajemen perusahaan dijalankan. Sungguh pengalaman yang luar biasa.
- Diberikan pelatihan, berbagai training, seminar dan sertifikasi. Gratis! Karena semua dibayar oleh perusahaan. Sudah mendapat ilmu, diberika uang saku lagi. Apalagi kalau trainingnya ke luar negeri, uang sakunya lumayan..:)
- Dan lagi, bekerja disini bisa leluasa browsing internetan, mencari informasi (juga hiburan). Bagi sebagian karyawan memanfaatkan fasilitas ini untuk melajar jarak jauh, kursus online dan download buku-buku elektronik.
- Saya mendapat banyak ilmu deh pokoknya....kayak kita kuliah sambil digaji dan diberikan banyak fasilitas.
- Oh iya, saya juga mendapat fasilitas menunaikan ibadah haji dan perusahaan.
Jadi ada yang merasa tidak beruntung menjadi karyawan?
@JumadiSubur